Peluang Usaha Jual Beli Barang Secondhand

Anda pasti pernah melihat banyak orang berbelanja alat-alat kebutuhan rumah tangga dengan harga selangit namun pemakaiannya tidak “tahan lama”. Mengapa? Karena tingkat daya beli masyarakat yang meningkat ini salah satunya dipengaruhi oleh selera dan perkembangan jaman. Dua pengaruh itu berkembang berdasarkan subjektivitas. Jadi tidak heran jika selera sering berubah-ubah tergantung mood atau pertimbangan “apa sih yang lagi nge­-trend sekarang?”. Pemikiran seperti inilah yang dapat menimbulkan fenomena boros di kalangan masyarakat. Bayangkan saja jika selera mereka berganti tiap sebulan sekali, berapa banyak barang-barang yang mubazir tidak dipergunakan masa pakainya secara penuh.
Setelah mereka tidak menggunakan barang tersebut, biasanya barang itu akan dibiarkan menjamur, berkarat dan berdebu di gudang. Sungguh sangat disayangkan bukan? Padahal bisa saja barang itu dapat berguna bagi orang lain untuk hal yang lebih produktif. Kemudian beberapa orang mulai berfikir bahwa kesempatan ini bisa menjadi ladang usaha bisnis yang menjanjikan. Asalkan dilakukan dengan serius, berhati-hati dan perhitungan yang cermat. Memang usaha ini belum seramai usaha-usaha biasa lainnya namun menjadi first mover dan berbeda dari yang lain bukankah itu sangat bagus?
Beberapa strategi perlu disusun dengan rapi untuk mendirikan usaha ini. Sebenarnya ini tidak membutuhkan begitu banyak modal. Anda hanya perlu teliti dan cakap dalam menentukan sumber daya yang akan anda pilih nantinya. Kunci bagi seseorang yang ingin memulai usaha ini adalah fokus pada satu jenis barang tertentu. Banyak barang bekas seperti buku, onderdil kendaraan, baju, alat-alat rumah tangga yang bisa menjadi main product usaha anda. Hal ini akan sangat memudahkan anda mendapatkan trademark di masyarakat jika usaha ini berkembang. Lalu pada awalnya anda juga harus mempertimbangkan lokasi yang strategis dan memiliki pasar yang potensial. Misalnya di dekat perumahan warga, pinggir jalan atau di sekitar rumah sendiri agar lebih hemat.
Setelah itu semua terpenuhi, hal pertama yang harus anda perhatikan adalah mendapat pemasok barang bekas yang terpercaya. Pemasok di sini bisa diartikan sebagai partner usaha anda ke depannya. Mengapa membutuhkan partner? Anda sebagai pemilik usaha jual beli barang secondhand ini akan sangat sibuk di toko anda, pastilah anda membutuhkan jasa partner/supplier yang akan mencarikan barang yang anda inginkan. Kemudian anda harus jeli dalam memilih barang-barang bekas yang dijual oleh calon partner anda tersebut. Perhatikan bagaimana cara orang tersebut merawati barang-barangnya. Lalu jika anda cocok, segera tawarkan kepadanya untuk kerjasama bisnis.
Kedua, pikirkan bagaimana anda akan merawat barang-barang tersebut. Misalkan anda fokus pada barang seperti onderdil sebuah kendaraan. Jenis barang seperti ini sangat membutuhkan perawatan yang rutin, membersihkannya. Butuh keuletan yang tinggi. Setelah melakukan perawatan, ketiga, anda harus segera menentukan harga yang sebanding dengan ongkos yang anda keluarkan untuk mendapatkan dan merawat barang tersebut. Dengan margin yang tidak jauh, maka anda akan sangat mudah menarik perhatian calon pembeli.
Keempat, anda harus membuatkan etalase semenarik mungkin dan seunik untuk menata barang-barang secondhand anda agar pelanggan dapat menangkap ciri khas produk anda. Lalu terakhir adalah promosi, hal ini menjadi bagian yang sangat krusial bagi anda yang baru saja memulai suatu bisnis. Tak dapat dipungkiri bahwa promosi secara langsung dan melalui media menjadi jalan yang dipilih pebisnis pemula untuk memasarkan produk mereka. Kekuatan word of mouth dan media sosial sudah terbukti adanya karena sekarang bahkan anak SD pun memiliki akun sosial media mereka pribadi.

Satu kunci terakhir bagi yang baru saja memulai bisnis seperti ini. Merebut pasar bukanlah hal yang harus dicapai dalam waktu dekat. Namun membangun image bagus dan nama baik adalah hal terpenting. Salah satunya dengan menggencarkan promosi. Maka untuk penentuan harga pun anda tidak usah terlalu terburu-buru. Perbanyaklah diskon dan promo menarik lainnya. Menantang bukan? Usaha ini sebenarnya sudah terbukti beromzet jutaan, jadi tidak ada salahnya anda mencoba. Selamat berwirausaha!

0 Response to "Peluang Usaha Jual Beli Barang Secondhand"

Posting Komentar