Pilih Mana Ngekos atau Kontrak?

cari kos atau kontrakan
Bingung, mau ngekos atau ngontrak? Demikianlah pertanyaan yang seringkali terlontar ketika awal dimulainya kuliah bagi mahasiswa atau para pekerja perantau yang meninggalkan kampung halamannya mengadu nasib di daerah lain. Hal ini wajar, apalagi bagi seorang mahasiswa baru atau pekerja yang belum terbiasa tinggal jauh dari rumah. Untuk memutuskan ngekos atau ngontrak bukanlah hal yang mudah. Perlu pertimbangan yang matang agar tidak menyesal nantinya. Ini karena baik ngekos ataupun ngontrak sama saja dengan memilih sebuah rumah idaman, di mana kita akan menempatinya dalam jangka waktu yang cukup lama.

Sewa kos atau Kontrak rumah?

Ada perbedaan yang lumayan signifikan antara keduanya. Umumnya, sebuah kamar kos hanya berupa sebuah ruangan namun dengan fasilitas yang sudah terisi lengkap. Lain halnya dengan sebuah kontrakan yang berupa ruang kosong tanpa dilengkapi fasilitas apapun. Dengan begitu, berarti anda membutuhkan biaya lebih untuk melengkapi perlengkapan.
Beberapa barang yang biasanya ada pada sebuah kamar kos seperti kasur, perabot, lemari dan lain sebagainya harus anda beli jika memang lebih memilih kontrakan. Minimal pemilik sebuah kamar kos akan meminjamkan fasilitas seperti kasur dan lemari pakaian. Jadi anda tidak harus membelinya lagi.
Jika dari segi fasilitasnya masing bingung pilih mana ngekos atau kontrak, anda bisa mempertimbangkan dari berbagai hal lainnya. Salah satunya adalah dari segi keluasannya. Jika kamar kos umumnya hanya berupa sebuah ruangan saja. berbeda dengan kontrakan yang terdiri dari beberapa ruang, ada yang dua ruangan ada pula yang tiga ruangan atau lebih. Bahkan ada pula yang berbentuk sebuah rumah.
Sebuah kontrakan juga umumnya ditempati banyak orang, khususnya kontrakan yang banyak ruangannya. Jadi anda harus mempertimbangkan pula, lebih suka mana tinggal sendirian di kos-kosan ataukah tinggal bersama orang lain di kontrakan? Nah, karena kontrakan yang lebih banyak ruangannya dan kos-kosan yang hanya berbentuk sebuah kamar, ini menyebabkan perbedaan harga antara keduanya. Harga sewa untuk sebuah kontrakan biasanya jauh lebih mahal dibandingkan harga sewa kos-kosan.
Hal lain yang perlu dipertimbangkan untuk anda yang masih bingung pilih ngekos atau ngontrak adalah masalah dapurnya. Umumnya sebuah kamar kos tidak mempunyai fasilitas memasak, bahkan banyak pemilik kos yang terang-terangan melarang penyewanya memasak sendiri dengan alasan kebersihan. Lain halnya jika memilih kontrakan, anda bisa memasak dengan bebas.

Nah, demikianlah sedikit pembahasan mengenai perbedaan ngekos dan ngontrak. Semoga ini bisa membantu anda yang sedang kebingungan mau pilih mana ngekos atau kontrak. Sedikit informasi tambahan, biasanya jika di kos-kosan semua tanggung jawab adalah milik pemiliknya. Jadi ketika ada kerusakan, pemilik kos akan bertanggung jawab. Beda halnya dengan kontrakan yang mengharuskan penyewanya untuk bertanggung jawab pada semua hal yang terjadi di rumah kontrakan tersebut. Jadi, sudah memutuskan mau pilih yang mana, ngekos atau ngontrak?

0 Response to "Pilih Mana Ngekos atau Kontrak?"

Posting Komentar